Deskripsi
Natural Lulur Putih Puspita Sari NASA, Natural lulur putih nasa merupakan lulur kecantikan warisan keraton mataram yang di ramu dari rempah–rempah pilihan seperti kayu cendana, daun kemuning, biji kelabet, dan rempah-rempah lanya. Pada umumnya perempuan Indonesia sangat mendambakan kulit yang berwarna putih layaknya artis-artis korea yang akhir-akhir ini sedang booming di Indonesia. Maka tidak heran, karena kiblat cantik para perempuan Indonesia menjadi putih. Mereka pun melakukan berbagai macam cara agar bisa memiliki kulit putih bersih.
Menjadi putih ini tidak boleh sampai membuat Anda gelap mata dan menghalalkan segala cara ya. Nah, kami memiliki rekomendasi produk untuk Anda yang ingin tampil dengan kulit putih bersih dengan bahan dasar alami kami Natural Lulur Putih Puspita Sari Nasa.
Natural Lulur Putih Puspita Sari NASA termasuk salah satu dari banyak produk perawatan tubuh yang diproduksi oleh PT. Natural Nusantara NASA. Lulur Putih Puspita Sari ini mengandung rempah dari bahan pilihan khas Indonesia untuk memberikan kesegaran luluran. Seperti daun kemuning, kayu cendana, biji klebet, dan lain-lain.
Pasti Anda terbayang bagaimana nikmatnya mandi lulur dengan sejuta rasa ini? Tubuh yang lelah setelah beraktivitas seharian akan menjadi fresh, wangi dan segar. Ditambah lagi Lulur alami atau lulur rempah sudah sejak jaman dahulu digunakan untuk perawatan putri keraton. Lulur Putih Puspita Sari ini berkhasiat membersihkan kotoran pada kulit, membuat kulit tampak lebih putih, mengangkat sel kulit mati, mengurangi bau badan, dan memberikan kesegaran pada kulit.
Kandungan Bahan Natural Lulur Putih Puspita Sari NASA
Daun kemuning
Salah satu kandungan bahan alami yang terdapat dalam Natural Lulur Putih Puspita Sari adalah daun kemuning. Daun kemuning bermanfaat untuk menyembuhkan radang, infeksi, koreng, keseleo, bisul dan sebagainya. Sedangkan untuk perawatan kulit, daun kemuning bermanfaat untuk memberi kelembutan pada kulit.
Kayu cendana
Manfaat dari kayu cendana untuk kesehatan yaitu mengatasi bisul, eksim, jerawat dan penyakit kulit lainnya. Dalam Natural Lulur Putih Puspita Sari kayu cendana bermanfaat untuk memberikan wangi yang khas dan tahan lama pada kulit. Selain itu kayu cendana dapat membantu mencerahkan kulit, menghaluskan kulit wajah dari jerawat dan komedo serta meratakan warna kulit yang belang.
Biji klebet
Bijian kecil ini dapat membantu membersihkan kotoran di wajah dan dapat membantu menghilangkan komedo dan jerawat.
Manfaat Natural Lulur Putih Puspita Sari NASA
• Mengelupaskan kulit yang mati.
• Mencerahkan kulit.
• Merilekskan otot yang kaku.
• Bau dan aromanya menenangkan.
• Mengencangkan kulit.
• Memutihkan kulit.
• Mengangkat kulit yang sifatnya kasar.
• Membuat kulit lebih halus dan lembut.
Cara Pemakaian Natural Lulur Putih Puspita Sari NASA
Campurkanlah 1 sachet serbuk lulur ke dalam air yang kurang lebih air tersebut sebanyak 3 sendok makan.
Oleskanlah lulur secara merata pada kulit tubuh anda dan biarkan hinga setengah mengering.
Lalu gosoklah hingga kotoran pada kulit anda pun ikut terangkat.
Setelah anda menggosok seluruh badan anda, anda pun bisa membilas badan anda dengan air bersih.
Ulasan
Belum ada ulasan.